BADAN USAHAM MILIK DESA (BUMDes)

SIDO JAYA

Desa Jojogan Kecamatan Watukumpul Kabupaten Pemalang

RENCANA UNIT USAHA BUM DESA YANG AKAN BERJALAN

ANALISIS PASAR DAN PEMASARAN

 

Produk/Jasa/Usaha Yang dikembangkan

Jasa Keuangan berupa peminjaman uang tunai kepada peminjam khususnya Desa Jojogan yang terbagi dalam 3 kategori yaitu Usaha Ekonomi Micro (UEM); Cadangan pangan Pemerintah Desa (CPPD); dan Kredit Multi Guna (KMG). Akan sangat membantu mereka di dalam menjalankan roda perekonomian yang sedang di bangun.

Keunggulan Yang dimiliki

Jasa Keuangan dengan Produk Peminjaman memberikan Jasa yang sangat rendah dengan bunga flat 1,5 %per bulan hal ini tentu akan sangat meringankan dan membantu mereka yang sedang membangun usaha.

Gambaran Pasar

Untuk Produk yang akan dijalankan baik Jasa Keungan dan Perdagangan tentu akan menarik minat pasar baik pedagang maupun masyarakat setempat desa Jojogan karena keunggulan yang ada selain itu sulitnya permodalan dan tingginya jasa yang diberikan oleh kreditur/bank lainnya membuat pedagang dan masyarakat setempat kesulitan untuk mengembangkan, dan jika di kelola dengan baik tentu dalam 2 tahun kedepan akan berkembang dengan baik.

Kegiatan Pemasaran dan Promosi Yang Sudah Dilakukan

Personal Selling

Dengan menyampaikan lewat pertemuan-pertemuan musyarah desa; dengan langsung berkomunikasi dengan para pedagang dan masyarakat.

Advertising/Iklan

Target Penjualan/Usaha

Unit Jasa keuangan yaitu Peminjaman dengan Modal Usaha sebesar 90.000.000 yaitu target pendapatan perbulan sebesar 900.000 x 60% = 565.200 perbulan yang masuk dalam Kas Desa

Strategi Pemasaran

Unit Jasa Keuangan yaitu dengan melibatkan pedagang-pedagang kecil yang sedang berkembang dan petani

Pengembangan Wilayah Pemasaran

Untuk wilayah pemasaran yaitu masyarakat Desa Jojogan.

Kegiatan Promosi

kami belum mengunakan media media elektronik. Melaui media cetak nantinya dan kepuasan konsumen akan secara tidak langsung membantu dalam memperkenalkan jasa dan Toko kami kepada para konsumen lainnya. Sehingga secara tidak langsung konsumen kami akan terus bertambah dari waktu ke waktu.

Serta dengan memberikan keunggulan-keunggulan dari setiap unit/usaha yang telah kami buka pada masyarakat melalui musyawarah desa, pengumuman di tempat-tempat tertentu.

Strategi Penetapan Harga

Bahwa terbentuknya BUMDes Sido Jaya beranjak dari kebutuhan masyarakat, sehingga melalui BUMDesa Sido Jaya diharapkan bisa memenuhi kebutuhan dan keinginan masyarakat khususnya Desa Jojogan tanpa membebani mereka dengan biaya atau jasa yang tinggi.

 

RENCANA PENGEMBANGAN USAHA

Strategi Pemasaran

Jasa Keuangan yaitu Dengan memberikan jasa yang rendah serta proses yang mudah diharapkan dapat menarik masyarakat dan dengan memanfaatkan para pedagang yang ada dipasar desa Jojogan

Wardes Sido Jaya yaitu dengan memberikan harga yang sesuai dan pasti kemudian suplai secara langsung maka minat baik masyarakat dan pemilik toko di desa Jojogan akan lebih tinggi.

Strategi Produksi

Unit Jasa Keuangan yaitu dengan memanfaatkan laba kemudian mengalihkan ke modal memungkinkan modal akan terus bertambah serta apabila memungkinkan dikemudian hari untuk bekerja sama dengan lembaga keuangan lainnya untuk menambah modal.

Unit Wardes Sido Jaya untuk saat ini belum ada arah / strategi dalam produksi mandiri.

Strategi Organisasi dan SDM

Jasa Keuangan yaitu ditahap awal hanya membentuk jasa peminjaman, untuk tahap / tahun ke dua akan meningkat sehingga produk di dalam jasa keuangan juga akan berkembang yaitu dengan membentuk jasa penyimpanan yang secara otomatis akan menambah SDM yang dibutuhkan khususnya masyarakat desa Jojogan.

Jasa Wardes Sido Jaya ditahun kedua juga akan membentuk produk jasa lainnya seperti pertanian, matrial dan lainnya.

Strategi Keuangan

Strategi Keuangan di dalam Bumdes Sido Jaya sejak awal akan di susun secara transparan dan mudah diakses serta ditahun yang akan datang penggunaan aplikasi keuangan di masing-masing unit akan terbentuk, terlepas dari itu diharapkan pada setiap tahun pendapatan akan meningkat dengan demikian modal akan semakin meningkat.

 

ANALISIS DAMPAK DAN RESIKO USAHA

Dampak Terhadap Masyarakat Sekitar

Dampak Negatif secara langsung terhadap masyarakat tidak begitu terlihat .

Dampak Positif unit Jasa Keuangan menurunkan ketergantungan masyarakat terhadap perbankan dengan jasa yang tinggi, serta membantu mereka di dalam penambahan modal perdagangan.

Dampak Terhadap Lingkungan

Tidak ada dampak terhadap lingkungan secara langsung yang diakibatkan dari usaha yang dilakukan oleh BUMDes Sido Jaya.

Analisis Resiko Usaha

Resiko Jasa Keuangan Yaitu terhambatnya / mandeknya setoran yang dilakukan

Antisipasi Resiko Usaha

Jasa Keuangan yaitu dengan SOP yang tepat serta selektif dalam pemilihan peminjam.